Pandemi Covid 19, DDII Bagikan Cindera Hati untuk Sahabat Jurnalis

Pandemi Covid 19, DDII Bagikan Cindera Hati untuk Sahabat Jurnalis - Assalamualaikum Warahmatulahi Wabarakatuh, salam sejahtera kami ucapkan untuk para sobat Pembaca Islam Update 24 Jam. Semoga Allah selalu melindungi kita semua dan memberikan Rahmat dan hidayahNya sehingga sobat bisa meluangkan waktu untuk sekedar mampir di situs kami ini.

Dalam kesempatan ini kita akan mengupas tentang Pandemi Covid 19, DDII Bagikan Cindera Hati untuk Sahabat Jurnalis yang mungkin sedang sobat cari, dan kami sudah menyiapkan artikel ini dengan baik untuk dapat Sobat baca dan ambil informasi didalamnya. Diharapkan postingan kami kali ini dapat membawa manfaat untuk Sobat semuanya, oke selamat membaca.


KONTENISLAM.COM - Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia (DDII), melalui Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) Dewan Dakwah, memberikan 29 paket cindera hati untuk Sahabat Jurnalis.

Paket berisi beras, minyak goreng, gula pasir, sarden, teh, dan sirup, itu dibagikan melalui jaringan Forum Jurnalis Muslim (Forjim), Ahad 26 April 2020.

Pemberian cindera hati tersebut, menurut Manajer Laznas Dewan Dakwah Ramadhani, merupakan apresiasi terhadap kerja dakwah bil qolam para wartawan. "Ini juga bentuk terimakasih kami kepada para wartawan atas kerjasama dakwah kita selama ini," imbuh Dhani.


Ramadhani mengungkapkan, dalam ikhtiar turut menanggulangi dampak Wabah Covid-19 di Tanah Air, Laznas Dewan Dakwah dalam kurun Maret-April 2020 telah membagikan 3.230 paket sembako di delapan provinsi.

''Alhamdulillah, Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) Dewan Dakwah, sudah mendistribusikan bantuan paket sembako untuk 3.230 KK. Para penerima merupakan keluarga yang paling terdampak Wabah Covid-19 di Aceh, Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, dan Nusa Tenggara Barat,'' tutur Dhani.

Ia menambahkan, nilai bantuan itu totalnya lebih dari Rp500 juta.


Dhani memaparkan, penerima bantuan diprioritaskan guru ngaji, dai, dan para dhuafa yang menjadi tulang punggung keluarga seperti tukang ojek, buruh, pegawai rendahan, dan pedagang kecil.

Koordinator Tim Tanggap Darurat Covid-19 Laznas Dewan Dakwah, Agung Gumelar, menambahkan, pihaknya juga menyalurkan bantuan berupa alat pelindung diri (APD), hand sanitizer, masker, suplemen Herbacovid, dan penyemprotan desinfektan.

''Kita juga sudah menyalurkan bantuan APD, hand sanitizer, masker, suplemen Herbacovid, dan penyemprotan desinfektan sebanyak lebih 2.000 paket di Jabotabek, Jabar, dan Yogyakarta,'' ungkap Agung.



Ketua Umum Dewan Dakwah, Moh Siddik MA, berterima kasih kepada para donatur Laznas Dewan Dakwah. Ia berharap, donasi untuk menanggulangi dampak Wabah Covid-19 semakin meningkat di Bulan Ramadhan yang penuh berkah. []

BANYAK DISUKAI PEMBACA :
Memuat...

Demikian pembahasan tentang Pandemi Covid 19, DDII Bagikan Cindera Hati untuk Sahabat Jurnalis yang dapat kami sampaikan untuk Anda. Semoga saja dapat mengobati rasa penasaran Sobat mengenai kabar atau berita yang sedang sobat cari.

Kedepannya kami akan terus menambah artikel kami, untuk itu tetap pantau terus situs Islam Update 24 Jam ini. Akhir kata kami ucapkan Wassalamualaikum Warahmatulahi Wabarokatuh, sampai ketemu di postingan kami selanjutnya. Salam sejahtera.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Abu Janda Sok Nantangin, Disamperin Malah Ngacir

Kenapa Buzzer +62 Malah Menyerang Vietnam Yang Sukses Lockdown? Demi Bela Jokowi?

Kisah Jusuf Hamka di Antara Buya Hamka hingga Tommy Winata